Cara Mengatasi WiFi Android Tidak Bisa Menyala

Kabarindotek.com – Wifi android tidak bisa menyala. Seiring berjalannya waktu, kebutuhan internet semakin marak-maraknya. Pengguna internet juga sangat beragam, mulai dari anak kecil, remaja, dewasa, dan lansia. Tak heran jika saat ini sudah banyak orang yang memutuskan untuk berlangganan internet dengan memasang Wi-Fi pada rumah mereka. Selain lebih hemat, memasang Wi-Fi juga dapat meningkatkan produktivitas kamu, apalagi kamu yang sedang WFH (Work From Home).

Akan tetapi, beberapa orang juga mengalami kendala seputar Wi-Fi yang sangat merugikan, antara lain adalah Wi-Fi pada Ponsel Android tidak bisa menyala. Kehadiran kendala ini juga dapat mengacaukan produktivitas kamu. Oleh karena itu, alangkah baiknya jika kendala yang sangat merugikan seperti dapat sedera diselesaikan dengan cepat.

Nah, kebetulan pada artikel ini saya ingin memberikan kamu beberapa cara yang bisa kamu coba untuk mengatasi WiFi android tidak bisa menyala. Agar hasilnya lebih maksimal, saya harap kamu memperhatikan setiap informasi detail yang saya berikan.

Akan tetapi sebelum masuk ke tutorialnya, saya ingin memberi tahu ke kamu beberapa penyebab Wi-Fi pada ponsel kamu tidak dapat menyala, antara lain adalah sebagai berikut :

  • Ponsel kamu error
  • Fitur mode pesawat aktif
  • Router Wi-Fi kamu sedang mengalami masalah
  • Ponsel penuh dengan aplikasi yang kurang dibutuhkan

Nah, untuk mengatasi kendala Wi-Fi Android Error kamu perlu simak langkah-langkahnya berikut ini!

Cara Ampuh Mengatasi WiFi Android Tidak Bisa Menyala

Restart Ponsel Kamu

Sejauh ini, merestart ponsel adalah cara yang paling efektif dalam menyelesaikan berbagai masalah pada ponsel kamu, tak terkecuali masalah pada Wi-Fi Android yang tidak bisa menyala. Dengan merestart ponsel, maka sistem pada ponsel akan memulih dan aplikasi yang bekerja pada latar belakang ponsel dapat terhapus secara otomatis.

Baca Juga :  Emulator PS1 Android Terbaik Buat Main Harvest Moon

Klik Tombol Wi-Fi Terus Menerus

Cara yang satu ini tergolong simpel dan mudah kamu praktikkan. Untuk mengatasi Wi-Fi Android yang tidak menyala, kamu perlu mengklik tombol Wi-Fi secara berulang dan terus menerus. Jika masih belum bekerja, kamu perlu mengklik tombol Wi-Fi pada pengaturan ponsel kamu.

Melakukan Cek Pada Mode Pesawat

Ada beberapa penyebab Wi-Fi tidak bisa menyala, salah satunya adalah aktifnya mode pesawat pada ponsel. Untuk solusinya, kamu bisa coba cek mode pesawat pada ponsel kamu. Terkadang mode pesawat ini merupakan masalah utama yang menyebabkan Wi-Fi kamu tidak dapat menyala. Apabila mode pesawat pada ponsel kamu aktif, maka segera matikan. Dengan demikian masalah error Wi-Fi dapat terselesaikan dengan baik.

Matikan Ponselmu Untuk Beberapa Waktu Ke Depan

Bisa jadi selama ini ponsel yang sering kamu gunakan selama seharian penuh membutuhkan istirahat. Solusinya, matikan ponsel kamu berhentilah menggunakan ponsel untuk beberapa waktu ke depan. Biarkan ponsel memperbaiki sistemnya yang rusak secara otomatis. Bagi sebagian orang cara ini cukup ampuh untuk mengatasi berbagai masalah internal yang timbul pada ponsel.

Coba Klik “Lupakan Jaringan Wi-Fi” Pada Ponsel Kamu

Terkadang ada masanya ketika Wi-Fi mengalami masalah. Untuk mengatasi permasalah serupa, kamu bisa coba untuk melupakan jaringan Wi-Fi pada ponsel kamu. Setelah itu, coba sambungkan kembali jaringan Wi-Fi yang baru saja kamu lupakan sebelumnya. Akan tetapi untuk mempraktikkan cara ini, pastikan kamu mengingat kembali password Wi-Fi kamu. Apabila kamu lupa dengan password Wi-Fi kamu, maka jangan pernah praktikkan cara ini.

Itulah Sedikit Tips Cara mengatasi wifi android tidak bisa menyala, semoga artikel diatas bisa bermanfaat ya… Terimkasih

Baca Juga :  Emulator PS1 Android Terbaik Buat Main Harvest Moon
administrator

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Cara Mengatasi WiFi Android Tidak Bisa Menyala yang dipublish pada 23 July 2021 di website Kabar Indotek

Artikel Terkait

Leave a Comment